Berkelana ke Goa Pindul, Gunung Kidul

Terkesima saya melihat surga kecil tersembunyi di Desa Beji, kecamatan Karang mojo, Kabupaten Gunung Kidul. Goa Pindul namanya. Saya menyusuri goa ini dengan decak kagum yang tiada henti-hentinya. Mereka yang menyukai kegiatan cave tubing atau penyusuran goa dengan menggunakan ban yang mengapungkan tubuh kita, pasti suka dengan Goa Pindul karena kondisinya cocok untuk kegiatan ini.



Welcome to Goa Pindul. Sungguh pesona yang luar biasa, dari bibir goa saja sudah terasa daya tarik keindahan yang memanggil-manggil.



Cave tubing atau menyusuri goa dimulai. Stalaktit dan stalakmit mulai menyapa. Terduduk dengan mulut ternganga mendongak ke atas melihat keindahan yang sempurna.



Dari celah goa, sinar sang surya menyapa, seraya berkata “selamat berpetualang di Goa Pindul”.



Sampai pada sisi dalam goa yang paling kaya akan sinar sang surya, seorang pelancong telah siap dengan ancang ancangnya untuk terjun menuju kejernihan dan kesegaran air.



Saat semua pelancong terpesona dengan keelokan goa, sibuk menyusuri goa dan berenang. Sang pemandu Goa Pindul membantu mengambil gambar dengan kamera, merekam saat saat istimewa di tempat super istimewa.


sumber
Lihat yg lebih 'menarik' di sini !


Recommended Posts :

0 komentar:

Posting Komentar - Back to Content

:)) ;)) ;;) :D ;) :p :(( :) :( :X =(( :-o :-/ :-* :| 8-} :)] ~x( :-t b-( :-L x( =))